50 Soal Ekonomi Agribisnis Beserta Jawaban
Soal Pilihan Ganda Materi Ekonomi Agribisnis

1. Apabila pertumbuhan produktivitas pertanian dalam keadaan levelling-off, maka yang harus dilakukan adalah ....
a. Mencari modal
b. Mencari bibit yang lebih unggul
c. Memperkenalkan teknologi baru
d. Mencari lahan yang lebih luas
Jawaban:
c. Memperkenalkan teknologi baru
2. Efisiensi yang dicapai dalam proses produksi pertanian dengan menggunakan input yang sesedikit mungkin tetapi hasilnya tetap tinggi adalah efisiensi ....
a. Harga
b. Ekonomis
c. Alokatif
d. Teknis
Jawaban:
d. Teknis
3. Alat untuk membenamkan pupuk tablet adalah ....
a. Handtractor
b. Sprayer
c. Aplicator
d. Cangkul
Jawaban:
c. Aplicator
4. Pada saat produk total mencapai maksimum, maka besarnya elastisitas produksi adalah ....
a. Ep < 1
b. Ep > 1
c. Ep = 1
d. Ep = 0
a. Ep < 1
b. Ep > 1
c. Ep = 1
d. Ep = 0
Jawaban:
d. Ep = 0
5. Pada saat 0 < Ep < 1, maka produk marjinal berada di daerah ....
a. I
b. II
c. III
d. IV
Jawaban:
b. II
6. Syarat yang harus dipenuhi untuk mencapai efisiensi harga, yaitu besarnya nilai produk marjinal input x adalah ....
a. Sama dengan harga input x
b. Lebih kecil dari harga input x
c. Lebih besar dari harga input x
d. Sama dengan 0 (nol)
Jawaban:
a. Sama dengan harga input x
7. Fungsi produksi kuadratik yang lazim ditemui dalam proses produksi pertanian adalah ....
a. y = a + bx
b. y = a - bx + cx2
c. y = a + bx - cx2
d. y = Axb
Jawaban:
c. y = a + bx - cx2
8. Besaran elastisitas akan menjadi terlalu besar, terlalu kecil atau bahkan negatif akibat terjadinya ....
a. Spesifikasi variabel yang dipakai tidak benar
b. Kesalahan pengukuran variabel
c. Sampel petani dianggap sebagai price taker
d. Asumsi teknologi yang netral tidak diperhatikan
Jawaban:
b. Kesalahan pengukuran variabel
9. Kegiatan mengalokasikan sumber daya alam dan manusia untuk tujuan memperoleh dan meningkatkan produksi dan pendapatan disebut ....
a. Usahatani
b. Agroindustri
c. Investor
d. Wiraswasta
Jawaban:
a. Usahatani
10. Pak Ranto punya tanah seluas 0,75 hektar, memerlukan tenaga kerja pria = 50, wanita = 40 dan anak = 20 dengan upah per hari kerja masing-masing Rp 10.000,00 ; Rp 6.000,00 dan Rp 3.000,00. Apabila produksi padi per hektar adalah 6 ton gabah, harga gabah Rp 600,00 per kilogram, total input di luar tenaga kerja sebesar Rp 150.000,00 per 0,5 hektar, maka besar keuntungan Pak Ranto adalah ....
a. Rp 850.000,00
b. Rp 1.675.000,00
c. Rp 2.650.000,00
d. Rp 2.575.000,00
Jawaban:
b. Rp 1.675.000,00
11. Biaya tetap adalah biaya yang dikeluarkan untuk proses produksi yang besar kecilnya ....
a. Tergantung output yang dihasilkan
b. Tidak tergantung output yang dihasilkan
c. Tergantung luas lahan usahatani
d. Tidak tergantung input yang dikeluarkan
Jawaban:
b. Tidak tergantung output yang dihasilkan
12. Apabila petani mengalami keuntungan, maka syaratnya adalah ....
a. Penerimaan = biaya total
b. Penerimaan < biaya total
c. Penerimaan > biaya total
d. Penerimaan dan biaya total tidak ada hubungannya
Jawaban:
c. Penerimaan > biaya total
13. Seorang petani meminjam uang ke bank sebesar Rp 2 juta dengan bunga 16% setahun. Maka uang yang harus dikembalikan setelah 2 tahun adalah ....
a. Rp 2.784.000,00
b. Rp 2.320.000,00
c. Rp 2.691.200,00
d. Rp 320.000,00
Jawaban:
c. Rp 2.691.200,00
14. Suatu usahatani dikatakan menguntungkan apabila ....
a. B/C > 1
b. B/C = 1
c. B/C = 0
d. B/C < 1
Jawaban:
a. B/C > 1
15. Ukuran yang digunakan untuk melihat keuntungan usaha tani yang dinyatakan dengan persen adalah ....
a. R/C ratio
b. B/C ratio
c. IRR
d. NPV
Jawaban:
c. IRR
16. Apabila total penerimaan adalah Rp 2 juta dan tenaga kerja yang dipakai 250 HKSP, maka penerimaan per tenaga kerja adalah ....
a. Rp 800.000,00
b. Rp 80.000,00
c. Rp 88.000,00
d. Rp 8.000,00
Jawaban:
d. Rp 8.000,00
17. Salah satu faktor yang mempengaruhi berhasilnya subsistem processing adalah ....
a. Aspek SDM
b. Harga jual output
c. Kualitas output
d. Iklim
Jawaban:
a. Aspek SDM
Selanjutnya: Soal Ekonomi Agribisnis Bagian 2