Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

77 Soal Bekerja Keras dan Tanggung Jawab Beserta Jawaban

Kumpulan Soal Pilihan Ganda Materi Bekerja Keras dan Tanggung Jawab

1. Seorang sahabat nabi yang aktif berdakwah, dan juga bekerja keras hingga menjadi pengusaha yang akan sukses, dan selanjutnya beliau menjadi khalifah adalah …..
A. Usman bin Affan
B. Abdurrahman bin Auf
C. Umar bin Khattab
D. Umar bin Abdul Aziz

Jawaban:
A. Usman bin Affan


2. Secara bahasa kerja keras terdiri dari dua kata, yaitu kerja dan keras. Kerja artinya …..
A. Maksiat
B. Gigih
C. Perbuatan
D. Jujur

Jawaban:
C. Perbuatan


3. Seorang sahabat nabi semangat berdakwah dan juga bekerja keras, beliau adalah pengusaha sukses yang mampu mengendalikan hartanya adalah…..
A. Usman bin Affan
B. Abdurrahman bin Auf
C. Umar bin Khattab
D. Umar bin Abdul Aziz

Jawaban:
B. Abdurrahman bin Auf


4. Seseorang yang tegas dan keras menegakkan aturan Islam, tapi berjiwa lembut, dan takut terhadap murka Allah SWT. Sosok yang selalu menaati aturan-aturan Islam. Khalifah yang dapat menerapkan bahwa segala tindak-tanduk yang dilakukan di muka bumi ini selalu dilihat oleh Allah SWT. Adalah…..
A. Usman bin Affan
B. Abdurrahman bin Auf
C. Umar bin Khattab
D. Umar bin Abdul Aziz

Jawaban:
C. Umar bin Khattab


5. Bekerja keras dalam pandangan Islam memiliki 4 makna, kecuali…..
A. Ibadah
B. Rahmat
C. Bersyukur
D. Amanah

Jawaban:
C. Bersyukur


6. Menurut Islam, kerja keras adalah …..
A. Bekerja keras
B. Melanggar peraturan
C. Bekerja atau bersungguh-sungguh untuk mencapai tujuan atau prestasi kemudian disertai dengan doa dan berserah diri kepada Allah
D. Berserah diri kepada Allah SWT

Jawaban:
C. Bekerja atau bersungguh-sungguh untuk mencapai tujuan atau prestasi kemudian disertai dengan doa dan berserah diri kepada Allah


7. Cara-cara tanggung jawab antara lain, kecuali …
A. Mengerjakan sesuatu dengan sebaik-baiknya
B. Selalu berfikir terlebih dahulu sebelum bertindak
C. Manusia yang bertanggung jawab akan lebih dipercaya
D. Memberikan solusi yang berdampak positif dalam memecahkan masalah

Jawaban:
C. Manusia yang bertanggung jawab akan lebih dipercaya


8. Lengkapilah terjemahan hadist berikut ini!
“Tidak ada seorang yang memakan satu makananpun yang lebih baik dari makanan hasil …..” (HR Bukhari)
A. Mencuri
B. Usaha orang tuanya
C. Jerih payahnya
D. Usaha tangannya sendiri

Jawaban:
D. Usaha tangannya sendiri


9. Yang tidak termasuk hikmah bekerja keras adalah …..
A. Menjaga tali silahturahmi antar umat
B. Membentuk diri menjadi pribadi yang disiplin dan bertanggung jawab
C. Dicintai Allah SWT
D. Mengembangkan kemampuan diri

Jawaban:
A. Menjaga tali silahturahmi antar umat


10. Lengkapilah terjemahan hadist berikut ini!
“Sebaik-baik pekerjaan adalah pekerjaan seseorang dengan tangannya jika dia …..” (HR Ahmad)
A. Sabar
B. Tawakal
C. Konsisten
D. Ikhlas

Jawaban:
D. Ikhlas


11. Hadist tentang bekerja lebih dicintai daripada meminta-minta diriwayatkan oleh …..
A. Ahmad
B. Bukhari
C. Muslim
D. Muttafaq ‘Alaih

Jawaban:
B. Bukhari


12. Lengkapilah terjemahan hadist berikut ini!
“Tidaklah seorang muslimpun yang bercocok tanam atau menanam satu tanaman lalu tanaman itu dimakan oleh burung atau menusia atau hewan melainkan itu menjadi ….. Baginya” (HR Bukhari)
A. Shodaqoh
B. Musibah
C. Rezeki
D. Cobaan

Jawaban:
A. Shodaqoh


13. Berikut yang merupakan cara-cara bekerja keras adalah …..
A. Menanamkan keimanan yang kuat agar tidak mudah tergoda oleh bisikan setan saat menjalankan suatu pekerjaan
B. Mudah putus asa
C. Melakukan segala sesuatu sesuai suasana hati
D. Menghalalkan segala cara untuk mencapai keberhasilan

Jawaban:
A. Menanamkan keimanan yang kuat agar tidak mudah tergoda oleh bisikan setan saat menjalankan suatu pekerjaan