Skip to content Skip to sidebar Skip to footer

12 Soal (Essay) Sistem Peredaran Darah Manusia Beserta Jawaban

Kumpulan Soal (Essay) Materi Sistem Peredaran Darah Manusia dan Jawaban

1. Jika aliran darah terganggu, maka organ tubuh akan mengalami kerusakan dan menimbulkan berbagai penyakit lain yang lebih serius. Kelainan sistem peredaran darah bisa disebabkan oleh beberapa faktor, baik berupa kelainan bawaan lahir maupun penyakit yang didapatkan setelah lahir. Berikut daftar penyakit yang bisa mengganggu sistem peredaran darah, di antaranya?

Jawaban:
a. Tekanan darah tinggi (hipertensi).
b. Aterosklerosis.
c. Penyakit jantung koroner.
d. Gagal jantung.
e. Aneurisma aorta.
f. Gangguan irama jantung (aritmia).
g. Kelainan otot jantung (kardiomiopati).
h. Penyakit jantung bawaan.
i. Gangguan ginjal yang menyebabkan fungsi enzim renin bermasalah.


2. Apa itu sistem peredaran darah ?

Jawaban:
Sistem peredaran darah atau yang dalam dunia medis lebih dikenal dengan sistem kardiovaskular merupakan suatu sistem yang berguna untuk menyalurkan berbagai zat penting, seperti nutrisi dan oksigen, dari jantung ke seluruh tubuh.


3. Jelaskan yang dimaksud dengan jantung!

Jawaban:
Jantung merupakan organ vital di tubuh manusia yang bertugas sebagai pemompa darah ke seluruh tubuh


4. Apa definisi dari pembuluh darah?

Jawaban:
Pembuluh darah merupakan sistem peredaran darah berbentuk tabung otot elastis atau pipa yang berfungsi membawa darah dari jantung ke bagian tubuh lain, ataupun sebaliknya